You are currently viewing Koleksi Cincin Tunangan Terbaru Beserta Harganya
cincin tunangan terbaru

Koleksi Cincin Tunangan Terbaru Beserta Harganya

Makin hari banyak desain cincin tunangan terbaru beredar di pasaran. Hal ini membuat orang semakin bingung dalam memilih. Untuk membantu Anda dalam menentukan pilihan, dalam artikel ini akan kami berikan beberapa rekomendasinya.

Koleksi Cincin Tunangan Terbaru dan Harganya

Berikut beberapa koleksi cincin tunangan terbaru dari Kimfook beserta harganya  yang bisa Anda pilih. Beberapa model tersebut Antara lain:

1. Diamond Wedding Ring – MOSNC117

diamond wedding ring

Cincin tunangan terbaru pertama yang kami rekomendasikan adalah Diamond Wedding Ring – MOSNC117. Desain cincin ini mengusung konsep solitaire dengan satu berlian di tengahnya. Cocok bagi Anda yang ingin tampil sederhana namun tetap terkesan elegan. Diamond Wedding Ring – MOSNC117 terbuat dari emas 75% seberat 3.2 gram untuk cincin pria dan 3 gram untuk cincin wanita yang masing-masing dihiasi dengan berlian asli 0.062 karat. Jika ingin memiliki cincin ini maka Anda harus menyiapkan budget Rp 11.908.000.

2. Wedding Diamond Ring – MOSNC121

Wedding Diamond Ring – MOSNC121 terlihat lebih kekinian karena mengadopsi desain cincin Halo. Ciri khas cincin halo memiliki berlian pusat yang dikelilingi oleh berlian-berlian kecil, sehingga menghasilkan kilauan yang lebih maksimal. Desain ini sangat cocok bagi Anda yang ingin tampil glamor saat acara pertunangan berlangsung. Cincin ini juga terbuat dari bahan berkualitas tinggi yaitu emas 75% seberat 4.5 gram dan berlian asli 0.235 karat untuk cincin pria. Sedangkan cincin wanita terbuat dari emas 4 gram dan berlian asli 0.181 karat. Untuk harganya sekitar Rp 22.240.000.

3. Diamond Wedding Ring – MOSNC110

diamond wedding ring

Cincin tunangan terbaru selanjutnya yang wajib Anda lirik adalah Diamond Wedding Ring – MOSNC110. Cincin ini dihiasi dengan berlian pada bagian atasnya. Sedangkan pada sisi kiri dan kanan berlian terdapat ukiran indah berwarna kuning emas yang membuatnya semakin terlihat menawan. Untuk cincin pria terbuat dari emas 3.9 gram, sedangkan pada cincin wanita terbuat dari emas 2.8 gram. Kedua cincin ini dihiasi dengan berlian asli 0.021 karat. Berbicara masalah harga, Diamond Wedding Ring – MOSNC110 dijual Rp 10.360.000.

Baca juga:  Tren Cincin Tunangan Terbaru, Ini Rekomendasi Cincinnya

4. Diamond Wedding Ring – MOSNC105

Desain cincin Diamond Wedding Ring – MOSNC105 sangat unik karena bentuk ukirannya seperti gabungan angka 69 yang dihiasi berlian pada bagian tengahnya. Cincin ini melambangkan masa. Lalu, masa kini dan masa yang akan datang. Bahannya sendiri terbuat dari emas 4.9 gram untuk cincin pria dan emas 4.45 gram untuk cincin wanita. Kedua cincin juga dilengkapi dengan berlian asli 0.10 karat. Harganya juga cukup fantastis menyentuh angka Rp 19.680.000.

5. Diamond Wedding Ring – MOSNC104

Ingin tampilan cincin tunangan terbaru yang unik, maka Anda bisa memilih Diamond Wedding Ring – MOSNC104. Cincin ini memiliki ukiran berbentuk diamond di sekeliling bandnya. Sedangkan pada bagian tengah terdapat berlian yang disusun memanjang. Material cincin Diamond Wedding Ring – MOSNC104 terbuat dari emas 4.2 gram untuk cincin pria dan 4.4 gram untuk cincin wanita. Keduanya juga sama-sama dihiasi dengan berlian asli 0.036 karat. Harga cincin ini masih cukup terjangkau jika dibanding model cincin sebelumnya. Untuk bisa memiliki cincin dengan desain menawan ini maka Anda harus menyiapkan dana sebesar Rp 11.800.000.

Tertarik memiliki salah satu cincin tunangan terbaru yang sudah kami sebutkan di atas? Jika iya, maka Anda bisa memesannya sekarang juga di Kimfook, untuk informasi model lain bisa Anda lihat melalui situs resminya di kimfook.com. Untuk melihat perhiasan secara langsung kunjungi kami di alam sutera brooklyn office tower 9th fl untuk melakukan pembelian secara langsung.

Anda Sedang Mencari Cincin Nikah? Segera Konsultasi dengan kami di WA: 0811270055

Leave a Reply